Berkhidmat Kepada Umat Berbakti Kepada Negeri, Memacu Kinerja, Mengawal Kemenangan Indonesia

Senin, 28 Oktober 2019

Kreatifitas Santri Dalam Pawai HSN 2019 MWCNU Pacet

Sejak pagi buta, ahad 27 Oktober 2019 ribuan santri tua dan muda telah memadati halaman Mojo Kembangsore Park (MKP) Pacet. Mereka berasal dari ranting NU se kecamatan Pacet yang akan mengikuti pawai taaruf dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Santri Nasional yang digelar MWCNU kecamatan Pacet.

Peserta pawai HSN tahun ini berjumlah 8000 peserta yang terdiri dari santri TPQ Madin, pondok pesantren, jamaah tahlil/ majlis taklim dan pengurus ranting NU serta Banomnya se kecamatan Pacet. Pemberangkatan pawai ditata per ranting atau desa yang terdiri dari berbagai unsur peserta diatas. Upacara Pemberangkatan pawai ini dihadiri oleh para pengurus MWCNU, Banom serta Forpimka kec. Pacet. Bahkan camat Pacet, kapolsek dan Danramil juga ikut mengibarkan bendera pemberangkatan peserta pawai.

Pawai yang finish di terminal pasar Pacet ini dimeriahkan oleh kolaborasi drumband dan angklung SMP Wali Songo pacet. Tak kalah menariknya banyak para peserta pawai yang menyuguhkan kreasi berupa musik kentongan, rebana dan sound system mobil serta berbagai mode busana yang unik dan menarik

Setelah peserta pawai tiba di finish mereka disambut panitia dan para pengurus NU dipanggung pasar Pacet dan diberikan door prize secara langsung. Ada sekitar 90 door prize yang dibagikan. Barang barang ini merupakan sumbangan dari paguyupan penjual di pasar Pacet. Salah satu penerima door prize berupa sepeda bmx adalah Rio, anak yatim dari ranting NU Cepokolimo. Tampak kegembiraan di wajah para santri yang menerima hadiah berbagai macam ini. (Agus Sekr)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar