Dalam rangka menertibkan data base Potensi di ranting dan MWCNU se-kabupaten Mojokerto, tadi malam (Ahad, 26 April 2020) Tim PCNU Mojokerto melakukan Turba di MWCNU Pacet.
Pertemuan yang dilaksanakan pada malam hari itu digelar di Graha NU Pacet. Semua yang menghadiri rapat diharuskan melaksanakan protokol kesehatan di tengah merebaknya virus corona yang semakin meluas di wilayah kabupaten Mojokerto.
PCNU yang dipimpin secara langsung oleh ketua PCNU, KH Abdul Adzim Alawy itu tiba di Graha NU Pacet pada pukul 20.45 wib. Rombongan langsung mencari tempat cuci tangan sebelum masuk ruangan. Semua menggunakan masker.
Dalam sambutannya, KH Abd Adzim Alawy mengingatkan pentingnya menjaga aset NU yang berupa tanah waqaf, gedung NU, madrasah, masjid, musholla dan lain-lain. Beliau menceritakan bagaimana perjuangannya dalam mencari dan mengumpulkan sertifikat kantor PCNU Mojokerto yang selama ini tidak jelas keberadaanya. Dan usaha beliau diberikan kemudahan oleh Alloh SWT meskipun harus menebus beberapa sertifikat dari pihak ke tiga.
Salah satu sumber kekuatan NU saat ini yang sangat diperlukan adalah tersediannya Data Base Jam'iyah. Dari data itulah kebesaran NU akan semakin nyata karena adanya bukti riil. "Tahun depan PCNU Mojokerto bertekad mengikuti NU Award, dan itu harus didukung dengan data", pungkas ketua PCNU itu.
Pada kesempatan itu pula PCNU membagikan dana subsidi dari SHU Sakinah kepada MWCNU Pacet dan 20 ranting dibawahnya sebagai stimulan operasional kegiatan.
Untuk memudahkan akses pembuatan data profil lembaga, MWCNU Pacet memberikan contoh data yang dapat dilihat dan DIUNDUH DI SINI .
Sedangkan untuk Potensi Ranting 1 UNDUH DI SINI
Dan untuk Potensi Ranting 2 UNDUH DI SINI
"Ke depan, MWCNU Pacet berencana membuat aplikasi basic Data kelembagaan MWCNU Pacet menggunakan excel yang praktis, otomatis dan permanen", ungkap sekretaris MWCNU Pacet. (Agus sekr)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar