Berkhidmat Kepada Umat Berbakti Kepada Negeri, Memacu Kinerja, Mengawal Kemenangan Indonesia

Rabu, 22 Mei 2019

Safari Ramadhan hari kedua bersama Forpimka Pacet


Kemarin malam, Selasa 21 Mei 2019 lima tim safari Ramadhan MWCNU pacet kembali menyusuri dusun dusun guna melaksanakan tugas NU. Lima tim tersebar di masjid Podorejo, Padusan, Ngemplak, Tanjungsari dan Made. Forpimka sendiri bergabung di Masjid Podorejo bersama tim 1 yang dikomandani oleh KH Mubayyin Syafii.
Kali ini saya mengikuti tim 3 yang bertugas di masjid Arrahmah dusun Made kidul desa Pacet. Tim 3 ini dikomandani oleh katib MWCNU Pacet, KH Suyadi Tamsir. Sholat isya dipimpin oleh ustadz Sanwani, M.Pd.I sedangkan imam terawih dipercayakan kepada ustdaz Supartono alhafidz.
Sekitar pukul setengah delapan malam sholat terawih dan witir telah selesai dilaksanakan. Tim safari segera berangsut ke depan menghadap kepada para jamaah. Ada beberapa jamaah yang mundur dan keluar masjid, mungkin mereka mempunyai kegiatan yang mendesak sehingga memutuskan tidak ikut kegiatan safari Ramadhan.
Acara Safari dibuka oleh ustadz Jaini, MPd.I dilanjutkan sambutan tuan rumah yang diwakili oleh ketua takmir masjid Arrahmah Made. Sambutan yang kedua disampaikan oleh ketua MWCNU Pacet, H. M. Yusuf, S.Pd.I Beliau menyampaikan beberapa program NU yang sudah menjadi rutinitas organisasi terutama yang berkenaan dengan kemandirian diantaranya koinisasi, ziarah, kalenderisasi dan lain lain. Tak lupa beliau juga menyampaikan terima kasih kepada warga Made yang telah ikut berpartisipasi dan mensukseskan program program NU. Sambutan ditutup dengan harapan agar kegiatan kedepan semakin baik dan semua jerih payah warga diterima oleh Allah SWT dan membawa keberkahan.
Acara dilanjutkan dengan tausyiyah Ramadhan yang disampaikan oleh KH Suyadi Tamsir. Beliau mengajak warga NU untuk mandiri dengan jalan rajin bekerja dan bersedekah. Dari kemandirian pribadi/keluarga yang dibarengi sifat dermawan akan melahirkan kemandirian masyarakat, organisasi dan bangsa.
Sebagai penutup, acara safari diakhiri dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh sesepuh NU Pacet, H Imam Sanusi. Acarapun selesai dan dilanjutkan dengan ramah tamah dengan warga dan pengurus masjid. Di sisi lain, sebagai bentuk tanggungjawab dan kensolidasi organisasi, masing masing tim mengirimkan foto kegiatannya di grup media sosial NU Pacet. (Agussant)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar