Berkhidmat Kepada Umat Berbakti Kepada Negeri, Memacu Kinerja, Mengawal Kemenangan Indonesia

Kamis, 01 April 2021

Turba PCNU Mojokerto, Ajak MWCNU Pacet Maju Pertaniannya

 


Warta Graha NU Pacet-Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama kabupaten Mojokerto melakukan Turba di lima MWCNU yang dipusatkan di MWCNU Pacet, 1 April 2021.
MWCNU yang dimaksud adalah MWCNU Pacet, Dlanggu, Gondang, Trawas dan Kutorejo.

Keempat MWCNU tersebut mengirim 5 pengurus harian MWCNU, LPPNU MWC dan ketua ketua ranting. Dari lima MWC pengurus yang hadir sekitar 115 orang. Sedangkan PCNU yang hadir 8 orang termasuk KH Adzim Alwi selaku ketua PCNU

Dalam sambutannya, kyai Adzim mengajak pengurus NU agar tertib administrasi dan berupaya bangkit melalui gerakan ekonomi. Salah satu program yang sedang disosialisasikan adalah penanaman padi varietes unggul dengan pola organik yang sedang diuji coba oleh LPPNU mojokerto.

Dalam kesempatan itu PCNU juga mengajak kepada MWCNU dan Ranting agar menjadi nasabah BMT  NU Mojopahit yang dikelola LP PCNU Mojokerto.

Bahkan subsidi kegiatan dari PCNU yang biasanya diberikan secara langsung, kini harus melalui BMT Mojopahit. Jadi MWCNU dan Ranting harus membuka rekening atas nama lembaga.

Kyai Adzim juga berjanji akan membuatkan nameboard Pengurus Anak Ranting NU se kabupaten mojokerto sebagai upaya membentengi umat dari rongrongan kelompok lain yang memang solid dalam membungkus lembaga dakwahnya. Meski jumlahnya sedikit tetapi berani memasang nameboard. Sedangkan kita anggotanya banyak, ada pengurus dan kegiatannya tetapi malas membuat papan nama. 

Dibagian lain petugas tim juga membagikan jadwal imsakiyah dan doa shalat tarawih kepada semua ranting NU. (Agus sekr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar