Berkhidmat Kepada Umat Berbakti Kepada Negeri, Memacu Kinerja, Mengawal Kemenangan Indonesia

Sabtu, 19 Januari 2019

Giat Ngaji Aswaja dan Kemandirian



Pacet, Jum'at, 18 Januari 2019
Mengawali tahun 2019 MWCNU Pacet Mojokerto kembali melaksanakan kegiatan rutin ngaji Aswaja kitab Risalah Ahlusssunnah Waljamaah karya Hadrotus Syeikh KH Muhammad Hasyim Asy'ari, pendiri Nahdlatul Ulama.
Kegiatan ini diawali dengan sholat Ashar berjamaah dan dilanjutkan pembacaan istighotsah dan kajian aswaja. Tempatnya berada di aula lantai 2 Graha NU Pacet Mojokerto. Gedung yang cukup familier di kalangan lembaga pendidikan dan kemasyarakatan di Jawa Timur memang tidak pernah sepi dari kegiatan. Baik kegiatan MWCNU, lembaga, banom maupun pengguna dari luar daerah.
Selain itu kegiatan yang tak kalah pentingnya adalah giat kemandirian lembaga. Kegiatan ini berbentuk pengumpulan hasil infaq Koin yang dikordinir oleh Lazisnu. Uang yang terkumpul kemudian disalurkan ke berbagai peruntukan yang sudah disepakati, diantaranya untuk sosial, santunan yatim, membantu operasional organisasi, dll.
Mudah mudahan NU kedepan semakin maju dan mandiri sehingga dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan bangsa, aamiin (agus s)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar