Berkhidmat Kepada Umat Berbakti Kepada Negeri, Memacu Kinerja, Mengawal Kemenangan Indonesia

Senin, 28 Agustus 2023

Realisasikan Pembangunan Graha NU, Ketua MWCNU Pacet Tandatangani NPHD di Gedung Islamic Center Jatim


Warta Graha NU-Mojokerto, Salah satu program besar MWCNU Pacet Mojokerto adalah menyelesaikan pembangunan kantor. Gedung yang terkenal dengan sebutan Graha NU Pacet itu memang belum selesai, tinggal finishing terutama di lantai tiga. 
Di era Pengurus MWCNU Pacet masa khidmat 2021-2026 ini berbagai pembenahan dan penyempurnaan pembangunan sudah dilaksanakan. Dimulai dari menyambung cor akses ke graha, pemasangan pagar besi keliling lantai tiga, pembuatan garasi mobil, area santai di lantai dasar dan gerbang garasi. Yang terbesar adalah pemasangan keramik di aula utama lantai tiga yang berukuran 30x15 meter2. 
Yang menjadikan bangga dan perlu diapresiasi adalah upaya pembangunan tersebut dananya bersumber dari warga dan pengurus NU secara gotong royong termasuk melalui program kreatif- produktif. 
Disamping itu penambahan kelengkapan gedung juga dilaksanakan seperti penambahan printer, komputer, papan pengumuman, rambu lalin dan panggung kegiatan. 
Dan di pertengahan tahun 2023 ini MWCNU Pacet kembali mendapat barokah dari dana hibah pemerintah provinsi Jawa Timur. Dan pada hari Senin, 28 Agustus 2023 ini ketua MWCNU Pacet, ust Agus Santoso, M. Pd. I berkesempatan menandatangani NPHD hibah di gedung Islamic Center Surabaya. Beliau hadir diantar oleh bpk Prawoto (Bendahara MWC), Gus Mahbubulloh (RMI) dan bpk Nur Rohim (Lazisnu MWC). 
Sehari sebelumnya, ust Agus Santoso juga secara langsung mengantar revisi proposal ke gedung pemprov Jatim ditemani oleh bpk Mujiburrohman (sekretaris MWC) dan H Mutaallim (wakil bendahara MWC).
Dana hibah ini rencananya dipergunakan untuk menyelesaikan infrastruktur di aula lantai tiga mulai dari plafon, kusen, pintu jendela, ventilator, lampu, pengecatan dan lain lain serta pemasangan pagar tangga dari lantai dua. 
Semoga hibah yang dimaksud segera cair dan pembangunan Graha NU Pacet dapat terlaksana dengan baik, aamiin. (@Gus) 


 

Jumat, 18 Agustus 2023

Perkuat Aswaja, PRNU Bendunganjati Pacet Kembali Gelar Lailatul Ijtima


Warta Graha NU-Mojokerto. Ranting NU Bendunganjati Pacet Mojokerto kembali menggelar lailatul ijtima, Jum'at Agustus 2023.
Kegiatan rutin yang diletakkan di masjid Karangsari ini juga diisi dengan pengukuhan pengurus ranting NU Bendunganjati masa khidmat 2023-2028.
Pengukuhan dilakukan oleh ketua MWCNU Pacet, ust Agus Santoso, M.Pd.I dan didampingi oleh wakil katib, ust H. Moh Yusuf, S.Pd.I. Setelah pengukuhan dilanjutkan dengan penyerahan SK ranting dan foto bersama. 
Seperti biasanya, kegiatan lailatul ijtima itu diawali dengan sholat sholat sunnah dan dzikir. Acara inti diisi dengan pengajian rutin kitab oleh jajaran syuriyah ranting dan MWCNU Pacet serta ditutup dengan pembacaan do'a. (@Gus)